Laporan Kinerja Perangkat Daerah 2022

Laporan Kinerja (LKj) adalah ikhtisar yang menjelaskan secara ringkas dan
lengkap tentang capaian kinerja yang disusun berdasarkan rencana kerja yang
ditetapkan dalam rangka pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Negara (APBN) atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)

LKj berisi ringkasan tentang keluaran dari kegiatan dan hasil yang dicapai
dari program, yang paling sedikit mencakup:
a. pencapaian tujuan dan sasaran organisasi;
b. realisasi pencapaian target kinerja organisasi;
c. penjelasan yang memadai atas pencapaian kinerja; dan
d. pembandingan capaian kinerja kegiatan dan program sampai dengan tahun
berjalan dengan target kinerja 5 (lima) tahunan yang direncanakan dalam
Rencana Strategis organisasi.