Keseruan PU Lampung Run 5K
Dalam rangka Hari Bakti Pekerjaan Umum Ke-78, Provinsi Lampung mengadakan PU Lampung Run 5K.
Gubernur Arinal Djunaidi melepas peserta PU Lampung Run 5K. Kegiatan dilaksanakan di Lapangan Korpri Kantor Gubernur.
PU Lampung Run 5K tidak hanya merayakan pencapaian 78 tahun kerja keras dalam membangun, melainkan juga menghargai arti penting dari setiap langkah yang diambil dalam mewujudkan masa depan Lampung yang lebih baik. "Hari ini bukan hanya tentang berlari sejauh 5 kilometer, tetapi juga tentang merangkul hubungan saling ketergantungan antara pembangunan infrastruktur, kesehatan, dan kebugaran," kata Gubernur. PU Lampung Run 5K, menurut Gubernur, bukan hanya lari menuju garis finish, tetapi juga merupakan simbol kesatuan dan kekompakan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam membangun negeri.
Plt. Kadis Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Lampung M. Taufiqullah menjelaskan bahwa, Hari Bakti PU ke-78 Provinsi Lampung dirayakan bersama segenap masyarakat Lampung dengan menyelenggarakan PU Lampung Run 5K sebagai wujud apresiasi terhadap peran serta masyarakat, terutama dalam pembangunan infrastruktur. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat sinergi, antara Pemerintah Provinsi Lampung, stakeholder terkait dan masyarakat untuk infratstruktur Lampung yang lebih baik dalam rangka mewujudkan visi Rakyat Lampung Berjaya. Semula, kuota pendaftaran PU Lampung Run 5K direncanakan hanya 1000 peserta saja. Namun, membludaknya antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan ini, pendaftaran kembali dibuka sehingga jumlah peserta menjadi 2000-an lebih.