DINAS PSDA MENGIKUTI ACARA HARI AIR DUNIA KE-30
Hari Air Dunia adalah perayaan tahunan yang di lakukan untuk mengingatkan masyarakat tentang pentingnya air bersih dan penyadaran untuk pengelolaan sumber-sumber air bersih.
Hutan dan pohon memiliki peran penting untuk menjaga kebersihan dan menjaga siklus air. Melalui akar pohon, air diserap kemudian dialirkan kedaun, menguap lalu dilepaskan ke lapisan atmosfer. Ketika pohon-pohon itu ditebang, daerah tersebut akan menjadi gersang dan tidak ada lagi yang membantu tanah untuk menyerap air. Dengan kejadian tersebut pada musim kemarau tanah manjadi kekurangan cadangan air dan menjadi kering.
Pada HAD ke-30 diperingati di Kabupaten Pringsewu. Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Provinsi Lampung Budhi Darmawan St., Mt. memberikan sambutan pada acara tersebut. Kegiatan yang dilakukan pada acara tersebut seperti penanaman benih pohon dan pelepasan benih ikan, dengan adanya acara ini diharapkan agar memberi kesadaran kemasyarakat untuk menjaga pentingnya sumber air bersih. Pada acara ini total bibit pohon yang ditanam berjumlah 11.500 bibit pohon. Bibit pohon yang ditanam berupa bibit pohon bambu petung, bibit pohon rambutan, bibit pohon sukun, bibit pohon sawo, bibit pohon pete, bibit pohon durian, bibit pohon alpukat, dan bibit pohon jambu jamaika. Penanaman bibit dilakukan di 4 lokasi, yaitu Bendungan Way Sekampung, Bendungan Batutegi, Embung Gunung Raya dan Embung Kamilin. (30/03/2022)